EFEK HALL

Thursday, February 9, 20120 komentar

Definisi Efek Hall

Gaya pada muatan bergerak dalam sebuah konduktor yang berada dalam medan magnet diperagakan oleh efek Hall yakni sebuah efek yang analog dengan pembelokan transversal dari sebuah sinar elektron dalam sebuah medan magnet dalam ruang hampa.

Prinsip Efek Hall

Jika pembawa muatan adalah elektron maka muatan-lebih negatif menumpuk di sisi atas plat dan meninggalkan muatan-lebih positif di sisi bawah, sampai gaya elektrostatik transversal F-zc=eE dalam konduktor sama dengan gaya magnetik Fz. Karena arus transversal akhir sama dengan nol, maka konduktor itu berada pada ”rangkaian terbuka” dalam arah transversal, dan beda potensial antara tepi-tepi lempeng, yang dapat diukur dengan potensiometer, sama dengan ggl Hall dalam lempeng. Penelitian tentang ggl Hall ini banyak menghasilkan penjelasan mengenai proses konduksi. Terbukti bahwa untuk logam, tepi atas lempeng menjadi bermuatan negatif relatif terhadap tepi bawah, yang menguatkan keyakinan kita bahwa yang membawa muatan dalam logam ialah elektron negatif.

Gaya magnetik yang dialami oleh elektron arahnya ke sumbu z positif dengan persamaan Fz=evBy sedangkan gaya elektrostatik arahnya ke sumbu z negatif dengan persamaan F-zc=eEx karena kedua gaya ini akhirnya sama, maka :
Ex=vBy
Karena rapat arus dalam konduktor adalah
Jx=nq v.
Dan bila v dieliminir, kita peroleh
nq =
Ex= .Jx.By
Karena =RH , J= , Ex= dimana A=d.l maka :
RH = ........ (1)
Adapun konduktivitas bahan dapat ditentukan dari hubungan :
Jx=σ.Ex
Karena Jx= dan Ex= maka :
σ = ....... (2)
Dengan :
RH= konstanta Hall Bahan
VH = tegangan (ggl) Hall
IH = arus Hall
A = luas penampang lempengan
d = tebal lempengan
σ = konduktivitas bahan
J = rapat arus

Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. SAHABAT PENA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger